Juru Bicara Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Karawang, dr. Fitra Hergyana Sp.KK mengatakan, saat ini Bed Occupancy Ratio (BOR) atau tingkat keterisian kasur rawat pasien telah mencapai 95 persen.
Saat ini Karawang memiliki 1.415 bed yang sudah termasuk kamar inap di Hotel Grand Pangestu. Fitra mengatakan, warga yang terinfeksi virus Covid-19 dan tidak bergejala ataupun bergejala ringan tak usah panik karena bisa melakukan isolasi mandiri di rumah.
Namun, kata Fitra, bagi warga yang melakukan isolasi mandiri wajib untuk melapor kepada Satgas Covid-19 lingkungan agar bisa te…